>


Bupati dan Wakil Bupati Nias Selatan Lakukan Sidak Sembako Jelang Lebaran


MediaNias.ID
, Nias Selatan - Setelah dilantik, Bupati Hilarius Duha dan Wakil Bupati Firman Giawa langsung bergerak, hari ini melakukan sidak di beberapa tempat pasar tradisional, pasar jepang dan supermarket berkat kasih serta beberapa toko lainnya seperti ud. makmur dalam rangka memastikan ketersediaan sembako serta mengecek kestabilan harga sembako menjelang lebaran tahun 2021.

Pantauan wartawan  MediaNias.ID di beberapa tempat,harga sembako masih stabil serta ketersediaan sembako masih mencukupi untuk kebutuhan beberapa minggu ke depan. Bupati Hilarius Duha mengatakan langkah-langkah antsipasi apabila terjadi kelangkaan, Pemda siap bekerjasama dengan Kapolres Nias Selatan dan Danlanal Nias serta pihak terkait agar tidak terjadi kelangkaan dan lonjakan harga.

Sementara Wakil Bupati Firman Giawa mengatakan, kami memastikan ketersediaan sembako serta harga di pasar, tidak terjadi kenaikan menjelang lebaran artinya harganya tetap sama seperti sebelumnya dan ini akan terus kami pantau tentunya bersama dinas terkait beberapa hari kedepan menjelang lebaran. 

Bupati dan Wakil Bupati Nias Selatan Menghimbau masyarakat untuk terus mematuhi Protokol kesehatan,memakai masker,jaga jarak,dan Cuci tangan. Dalam kegiatan tersebut turut di hadiri Forkopimda, Kepala OPD, Camat Telukdalam, Lurah Telukdalam, Kajari Nias Selatan yang diwakili oleh Kasi Intel, Koramil 012 Telukdalam serta insan pers.

Masukkan alamat email anda untuk menerima update berita: