>


Gelaran Upacara Peringatan Hari Pahlawan di Kabupaten Nias Selatan 2022



Medianias.id_ Upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2022 di Kabupaten Nias Selatan yang dilaksanakan di Lapangan Orurusa Teluk Dalam dihadiri Wakil Bupati Nias Selatan Firman Giawa, SH.,MH, Danlanal Nias Kolonel Laut (P) Jerry Henry Manuhutu, M.Tr.Hanla.,CRPM dan Kajari Nias Selatan Rabani M. Halawa, SH.,MH, Kamis (10/11/2022).

Dandim 0213/Nias Letkol INF. Martky Jaya Perangin Angin bertindak selaku inspektur upacara dan perwira upacara yaitu Pasi Ter Dim 0213/Nias Kapt. CZI. O'ozatulo Zebua serta Danramil 10/Lolowau Kapten ARH. Sudu Adiman Nimrot Hutapea bertindak sebagai komandan upacara.

Amanat Menteri Sosial RI Tri Rismaharini dalam rangka Hari Pahlawan tahun 2022 yang dibacakan Dandim 0213/Nias menyampaikan Perjuangan dan pengorbanan para pahlawan diharapkan dapat menginspirasi dan memotivasi kita semua untuk meneruskan pembangunan dan mengisi kemerdekaan.

Setiap orang dapat berperan sesuai kemampuan, keahlian, dan keterampilan masing-masing untuk memberikan kontribusi bagi bangsa sebagai wujud pahlawan masa kini. Hal ini sebagaimana tema Hari Pahlawan Tahun 2022 "Pahlawanku Teladanku".


Usai upacara di Lapangan Orurusa, Wakil Bupati Nias Selatan dan Forkopimda bersama rombongan mengikuti upacara Tabur Bunga yang digelarkan di Dermaga Teluk Dalam.

Pada upacara Tabur Bunga, Danlanal Nias bertindak sebagai inspektur upacara dan Letda Laut (T) Jonni Wanto Harefa.  sebagai Perwira Upacara serta komandan upacara Letda Laut (S) Taufik Hidayat.

Wakil Bupati Firman Giawa SH.,MH bersama Forkopimda melarungkan karangan dan tabur bunga di laut untuk mengenang arwah dan jasa para pahlawan kusuma bangsa yang telah berkorban jiwa dan raga dalam memperjuangkan kemerdekaan.

Masukkan alamat email anda untuk menerima update berita: