>


Pemdes Hilinamozaua Membagikan BLT DD 2020

MediaNias.ID, Nias Selatan, - Keseluruhan  95 kepala keluarga dari 170 KK Desa Hilinamozaua Kecamatan Onolalu. Kabupaten Nias Selatan terima BLT bantuan langsung tunai )  yang bersumber dari Dana Desa TA.2020 Tahap Pertama Bulan April, masing masing menerima sebesar Rp 600.000 per KK Senin 13/06/2020.

Lanjut, pembagian BLT di Desa Hilinamozaua ini Turut disaksikan oleh, Camat Onolalu mewakili, Babinsa koramil 12 Teluk Dalam Sertu Nelwan  Babinkamtibmas Pol. Briptu Padli Pahlevi Marpaunh Pendamping Desa adalah Delyus Bago Pendamping PKH ( Program keluarga harapan ) Diari Laia Ketua BPD ( badan permusyawaratan desa ) Hilinamozaua Sportif Telaumbanua   beserta anggota, Tokoh Masyarakat, Adat, Agama, Pemuda, Wanita, seluruh penerima BLT Desa Hilinamozaua, dan beberapa Insan Pers.

Kepala Desa Pipilianus Laia melalui kata sambutannya menyampaikan, penerima BLT ini telah sesuai dengan Kriteria yang telah di atur pada Peraturan Kemendes no.6 Tahun 2020. dan telah disepakati melalui Musyawarah Desa Hilinamozaua dan telah diferivikasi oleh Camat Onolalu, untuk itu data penerima BLT Dana Desa Hilinamozaua bukan atas dasar keputusan Kepala Desa semata ucap Kades.

Camat Onolalu Melalui Staf Nehemia Larosa menuturkan, kami dari Kantor Camar Onolalu menghimbau kepada masyarakat Desa Hilinamozaua sangat mengharapkn agat kita dapat mengikuti Protokol Kesehatan, dan kepada Bapak, Ibu dan saudara/i yang akan menerima BLT ini agar dapat  mempergunakannya dengan baik harap Larosa.

Pada kesempatan yang sama Ketua BPD Hilinamozaua Sportif Telaumbanua juga mengatakan, sangat kita bersyukur kepada Tuhan yang maha kuasa dimana Wabah Covid 19 ini kita terhindar, untuk itu marilah kita berlapang dada jika seandainya BLT ini kita tidak kebagian, mungkin nama kita telah terdaftar dana bansos lainnya, sebagai BPD kami menghimbau kepada kita semua supaya kita bergandengan tangan untuk mendukung segala program kegiatan didesa Hilinamozaua ini ucap Sportif sambil mengakhiri.

Pembagian BLT Dana Desa Hilinamozaua ini dari awal sampai akhir acara dapat terlaksana dengan baik aman dan kondusif.

Masukkan alamat email anda untuk menerima update berita: